Kamis, 11 Desember 2014

Selamat Jalan, Gummy


Lagi-lagi saya harus melepas kepergian seekor kucing: Gummy, yang sudah menjadi bagian dari keluarga kami selama 16 tahun lebih, bahkan hampir 17 tahun. Saking lamanya sampai-sampai di rumah ada kursi yang mendapat sebutan Kursi Gummy, karena di sanalah tempat nongkrong favoritnya bila sedang berada di dalam. Oooh, dia juga menjadi penanda bila ada orang yang kebetulan lupa nomor rumah kami: cari rumah yang di depannya ada kucing warna kekuningan leyeh-leyeh.

Sesungguhnya kepergian Gummy amat mengejutkan. Karena dia baru menunjukkan tanda tidak mau makan 2-3 hari yang lalu. Dan saya sudah memanggil dokter, yang berkata kemungkinan besar dia terserang batuk-pilek mengingat cuaca dingin dan sempat membersihkan karang giginya. Saya juga sudah memberinya vitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan obat untuk menghilangkan sakitnya, sesuai petunjuk dokter itu.

Gummy, 10 Desember 2014

Akan tetapi, rupanya Allah swt., sang Pemilik Kehidupan, ingin cepat mengambil Gummy, tidak mau membuatnya tersiksa lebih lama karena proses pemulihan batuk-pilek cukup lama (Gummy tidak tahan sakit).

Jadi, di sinilah saya sekarang, merasakan kesedihan dan kehilangan mendalam sembari menuliskan ini. Menunggu matahari muncul untuk menyingkirkan awan pembawa rinai hujan, agar saya bisa segera mengubur Gummy.

Selamat jalan, Gummy. Emakmu pasti merindukanmu.

PS (Catatan 12 Desember 2014):
  1. Kemarin hujan sepanjang hari, jadi suasana penguburan Gummy terasa sendu. Semua ada di rumah, dan kebetulan ketambahan Mbak Nila, yang tercenung mengetahui kepergian Gummy, berkata ingat bunyi langkahnya yang seperti langkah manusia dan eongannya bila disapa. Anehnya, Oma yang hendak pergi arisan pun tertunda berangkatnya sampai Gummy selesai ditimbun; seolah Gummy minta dilihat sampai saat terakhir.
  2. Dan entah kenapa, kehilangan kali ini terasa begitu berat dan menyakitkan. Sepertinya setiap kali ada yang berbicara tentang Gummy, mata emaknya langsung berkaca-kaca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...