Minggu, 28 Desember 2014

Marble Cookies


Inilah cookies ketiga yang saya buat untuk Ririn. Pembuatannya sangat mudah, karena saya sedang diburu deadline sehingga tidak mau ribet. Sedangkan resepnya, saya mengambil dari buku Sedap Sekejap, yang termasuk salah satu koleksi pertama buku-buku resep saya, dan saya memodifikasinya sedikit.

Di dalam buku, adonan kue ini dicetak menggunakan cookie cutter. Sedangkan saya memulungnya karena ingin membuatnya tampak belang-belang, atau kata anak-anak motif sapi. Apa pun cara cetaknya, kue ini akan lumer di lidah karena kandungan butter dan maizenanya.

MARBLE COOKIES

Bahan A:
100 gram butter
40 gram gula halus
1 kuning telur
20 ml susu cair

Bahan B (campur dan ayak):
130 gram terigu
20 gram maizena
1/2 sendok teh bakpuder

Bahan C:
20 gram cokelat bubuk

Cara membuat: 
1. Mikser mentega, gula, dan kuning telur sampai lembut.
2. Masukkan susu cair, dan kocok lagi sebentar.
3. Ambil dan sisihkan 2-3 sendok makan adonan, lalu beri bahan C untuk membuat adonan cokelat. Aduk rata, dan tambahkan sedikit demi sedikit bahan B sampai adonan dapat dipulung.
4. Tambahkan juga sisa bahan B sedikit-sedikit ke dalam adonan putih sampai adonan dapat dipulung.
5. Ambil adonan putih, bulatkan, lalu tempeli sedikit-sedikit dengan adonan cokelat. Bulatkan lagi, dan pipihkan sedikit. Lakukan sampai adonan habis.
6. Panggang dengan suhu 140 derajat celsius selama 30 menit atau sampai bagian bawah kue tampak kuning kecokelatan.
7. Keluarkan dari oven, dinginkan di cooling rack, dan simpan ke dalam wadah kedap udara.
8. Hore! Selesai.

CATATAN:
Jangan terlalu lama saat memulung adonan. Cukuplah sekadar bulat pipih, supaya hasil jadi kuenya lembut dan lumer di lidah.

 

Sebelum dimasukkan ke stoples dan diantarkan, ibu saya sempat mencicipi beberapa. Kata beliau, enak dan tidak terlalu manis. Syukurlah. Dan karena anak-anak cuma kebagian sedikit, mereka meminta saya membuat lagi dalam waktu dekat dan mengusulkan agar nanti mereka yang memulung. Hmm, bolehlah. Toh mudah saja, dan mereka memang butuh kegiatan liburan.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...